Rabu, 19 Agustus 2015

menikah ingin atau siap ??

akhir-akhir ini banyak sekali pembahasan mengenai pernikahan, yups nikah muda menjadi hal yang menarik untuk dibicarakan saat ini. pernikahan merupakan hal yang tidak boleh untuk ditunda namun juga tidak dapat dilangsungkan secara tergesa-gesa, saat ini banyak sekali muda-mudi yangberlomba-lomba untuk menikah, itu memang bagus tetapi mereka ljupa bahwa pernikahan itu bukan hal yang dapat dipermainkan, banyak landasan-landasan yang harus dipahami terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk menikah,

nikah itu butuh ilmu, nikah bukan perkara soal kesiapan mental ataupun materi saja tetapi hal utama untuk melangsungkan pernikahan adalah ilmu, tanpa ilmu agama yang kuat tujuan pernikahan yang sakinah, mawadah dan warahmah itu tidak akan terwujud. disinilah pertanyaan itu muncul saat memutuskan menikah itu karena ingin atau memang sudah siap ????
jawabanya menurut saya kedua hal tersebut saling berhubungan dan memang harus sejalan dan seiiring, jika kita hanya ingin menikah tetapi belum siap pernikahan itu tidak akan mungkin terjadi, sebaliknya pun juga begitu jika sudah siap namun tidak ingin menikah ya semua tidak akan terjadi.
perkara siap gak siap itu tergantung dari diri kita sendiri, jiak sudah ada keinginan untuk menikah maka silahkan mulai untuk persiapkan diri.

untuk laki-laki persiapkan diri untuk memperdalam ilmu agamanya, rajin dalam beribadah, bertanggungjawab dan mampu untuk menafkahi keluarganya kelak.
sedangkan untuk wanita persiapkan diri mulai dari banyak belajar agama, belajar memasak, belajar membereskan rumah karena kelak ia akan menjadi seorang istri dan ibu bagi suami serta anak-anaknya kelak.
jodoh kita masih rahasia, tiada yang salah jika sambil menunggu ia datang, disini kita mempersiapkan diri terlebih dahulu agar kelak ketika ia sudah menjemput kita sudah siap dan ingin untuk membina hubungan rumah tangga bersamanya.